Bunga sakura juga salah satu jenis yang disukai walau keadaan sebenarnya tumbuh di Jepang sehingga negara itu disebut juga negeri sakura. Motif dengan jenis sakura ini juga banyak digunakan pada wallpaper.
Sebenarnya masih banyak jenis motif bunga yang dapat dijadikan untuk wallpaper yang sangat disukai terutama kaum perempuan. Jika menggunakan wallpaper, maka pilihan sering pada motif bunga tersebut walau sebenarnya masih banyak jenis variasi yang dapat dikembangkan untuk motif tersebut.
Terutama dalam pemilhan warna dan pola jelas akan memberikan sesuatu yang elegan dan kesan diperkebunan bunga dapat diciptakan pada ruangan yang akan didekorasi dengan bunga tersebut.
Dengan desain modern dan dinamis motif bunga menjadi salah satu pilihan yang akan memberikan kesan kesejukan pada ruangan, apalagi dekorasi ini sangat cocok digunakan jika suasana di sekitar tempat tinggal penuh dengan keramaian. Untuk itu kombinasi dengan berbagai perabotan juga akan memberikan suasana yang lebih serasi. Sebagai contoh pemilihan kursi atau sofa yang antik pada ruangan dengan latar belakang wallpaper dinding akan menguatkan kesan yang unik. Begitu juga dengan perabotan lain seperti meja, serta berbagai furniture lainnya.
Pemilihan kursi dengan jok bunga misalnya juga akan menghasilkan kombinasi yang lebih sesuai. Anda dapat menikmati suasana yang lebih santai dengan dekorasi dinding yang modern.
Dengan pencayaan yang sesuai sehingga anda menemukan skema warna yang sudah anda dapat bayangkan sebelumnya. Semua pemilahan warna yang anda inginkan haruslah kompatibel dengan yang lain terutama dengan wallpaper yang anda telah pilih tersebut. Hal ini sangat penting, jika tidak kompatibel justru kejadian sebaliknya bisa saja terjadi karena ketidaksesuaian warna, sehingga ruangan kelihatan sempit, lebih kusam dan lain sebagainya.
Pola yang anda pilih harus disesuaikan dengan kondisi ruangan. Hal ini berkaitan dengan perabotan yang telah ada sebelumnya. Jika anda berbelanja wallpaper dengan motif bunga tersebut, ketika di toko penjual mungkin anda sangat terkesan dengan motif serta warna bunga yang ditawarkan, tetapi ketika dipasang kurang serasi dengan perabotan yang telah ada pada ruangan itu sebelumnya. Jadi pilihan motif serta warna anda harus ingat dengan kondisi ruangan.
Pemilihan dekorasi dengan menggunakan wallpaper juga sangat tergantung kepada rungan yang anda pilih. Pemiihan motif bisa sangat berbeda jika di ruangan tamu dengan kamar tidur. Ide dekorasi rumah dengan menggunakan wallpaper tersebut anda melihat dengan contoh yang sudah ada. Dengan brousing di internet begitu banyak dekorasi yang bisa anda lihat agar sesuai dengan ruangan yang anda pilih.
Sesuatu yang pasti adalah anda juga harus menambahkan beberapa pola agar kombinasi dalam ruangan menjadi serasi satu sama lain. Hubungan antara dekorasi wallpaper dengan motif bunga tersebut serta berbagai aksesoris yang ada diruangan tersbut menjadi suatu keharusan. Imajinasi anda sangat tertantang untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Bagaimanapun juga motif dekorasi bunga sangat digemari untuk pilihan wallpaper dinding. Apalagi dengan teknologi digital printing sehingga motif bunga ini sangat banyak kita jumpai dipasaran. Anda tinggal mencocokkan dengan dekorasi yang anda pilih, sesuai dengan selera anda.